Sangat penting memperhatikan tips packing tanaman sebelum diberikan ke jasa pengiriman. Bila asal-asalan, jangan heran bila nantinya tumbuhan yang dikirimkan sampai di tempat tujuan dalam kondisi rusak.
Pengiriman tanaman apalagi ke luar kota yang memerlukan armada pesawat bisa dikatakan gampang-gampang susah. Sebab, harus melampirkan surat karantina tanaman yang dikeluarkan oleh dinas setempat supaya lolos pemeriksaan.
Bila proses pengirimannya melalui jalur laut, tidak perlu mengurus surat karantina. Dengan packing tepat, tumbuhan bisa sampai ke lokasi tujuan dalam kondisi tetap segar mengingat durasi pengiriman terkadang memerlukan waktu beberapa hari.
Perhatikan Tips Packing Tanaman Berikut Sebelum Diberikan ke Jasa Pengiriman
Tanaman hias merupakan salah satu jenis paket tumbuhan yang biasanya dikirimkan. Ada juga yang bentuknya berupa bunga potong atau bibit tanaman. Sebelum dikirimkan, perhatikan tips packingnya berikut :
- Memahami Karakter Tanaman
Sebelum diberikan kepada jasa pengiriman, seperti Lion Parcel, packing tanaman dengan benar. Dalam proses packing, kamu harus benar-benar memahami karakter dari tumbuhan tersebut.
Ada jenis tanaman mampu bertahan dengan kondisi perubahan lingkungan dan tidak. Bila jenis tumbuhan yang ingin dikirim tidak mampu bertahan dengan perubahan lingkungan, jangan mengirimkannya dalam durasi waktu lama.
Perubahan kondisi lingkungan dimaksud mencakup kelembaban, cahaya dan suhu. Selain itu, karakter tanaman juga akan berpengaruh terhadap cara mengemas paket nantinya.
Salah satu contohnya, pengemasan untuk tanaman hias getas mudah patah memakai kardus kokoh dan keras supaya paket terhindar dari kerusakan selama perjalanan. Sebaiknya dalam pengemasan berikan ruang kosong dengan ukuran sekitar 3 hingga 6 cm.
Ukuran sisa ruang kosong menyesuaikan dengan tinggi serta lebar tumbuhan. Sedangkan untuk jenis tanaman kayu, pengemasan bisa dilakukan tanpa memberikan ruang kosong, kemudian tinggal diberikan kepada jasa pengiriman.
Tidak perlu ada ruang kosong karena karakteristik tanaman kayu memiliki batang yang lebih kuat, sehingga tidak rentan mengalami kerusakan. Berbeda lagi untuk jenis tanaman besar, pengemasan menggunakan kayu bisa menjadi opsi terbaik.
- Mengusahakan Tidak Goyang
Tips selanjutnya, usahakan supaya tumbuhan tidak goyang supaya tetap aman selama perjalanan. Bila goyang, bisa menyebabkan kerusakan, seperti bagian tanahnya tumpah atau mengakibatkan daunnya copot.
Kamu bisa membungkus bagian media tanah tumbuhan bila ada, menggunakan kantong plastik atau bubble wrap, lalu direkatkan dengan lakban. Penting diingat, tumbuhan goyang berpotensi besar menyebabkannya mati.
- Memberikan Zat Khusus Sebagai Tambahan
Sebelum diberikan kepada jasa pengiriman, ada beberapa orang yang memberikan zat khusus sebagai tambahan agar ketahanan tumbuhan lebih baik, sehingga tetap kuat selama di perjalanan. Zat dimaksud seperti vitamin khusus atau auksin.
Caranya yaitu dengan merendam bagian akar tumbuhan selama sekitar 3 jam menggunakan hormon auksin. Tidak lupa untuk menyemprotkan hormon auksin ini pada bagian daunnya juga, bukan hanya akar.
- Memakai Bahan Pembungkus yang Kuat
Tips lainnya, gunakan jenis bahan pembungkus yang kuat dan pastikan rapat, seperti pipa paralon, kardus tebal atau kayu. Dengan pemilihan bahan pembungkus tepat, akan menghindarkan tumbuhan dari guncangan maupun benturan.
Alasan mengapa bahan pembungkusnya harus kuat yaitu karena tumbuhan itu merupakan barang yang rentan rusak. Walaupun packingnya rapi, bila jenis bahan pembungkusnya tidak kuat tetap kurang aman selama perjalanan.
Terkadang ada situasi di mana packing yang dilakukan sudah dianggap rapi dan aman, tapi ternyata kurang. Ketika menggunakan Lion Parcel, kamu tidak perlu khawatir terkait keamanan paket.
Sebab, mereka akan mengecek ulang packing yang sudah dilakukan. Bila ternyata ada yang kurang, akan segera diinformasikan. Layanan seperti ini tentu sangat menarik karena tidak semua jasa pengiriman memperhatikannya.